Home » Franchise » Franchise Jiwa Toast, Syarat, Cara Daftar, Harga dan Kelebihannya

Franchise Jiwa Toast, Syarat, Cara Daftar, Harga dan Kelebihannya

FRANCHISE JIWA TOAST – Yang unik pasti yang dicari, itulah sebuah konsep yang coba dikembangkan dalam dunia bisnis utamanya bisnis makanan ataupun minuman.

Salah satu yang mengembangkan konsep ini adalah franchise jiwa toast yang di bawah naungan Jiwa Group.

Jiwa Toast merupakan salah satu brand roti toast asli Indonesia. Brand yang satu ini sekarang menjadi favorit bagi para generasi milenial kekinian. Konsep darn sajian roti toast ini cukup berbeda dan unik.

Dari banyaknya peminat dan antusias masyarakat menjadikan waralaba ini semakin berkembang dan bisa dibilang sukses.

Selain itu ada kesempatan buat Anda yang ingin menjadi mitra dari Jiwa Toast. Berikut penjelasan selengkapnya.

Tentang Jiwa Toast

Jiwa toast merupakan konsep baru yang dikembangkan pada tahun 2019 oleh Jiwa Group.

Jiwa toast dibungkus dalam konsep baru yaitu “Grab & Go” yang memudahkan para pelanggan menikmati produknya sambil menjalankan aktivitas serta senantiasa memberikan sebuah sajian segar ketika sudah sampai tujuan.

Hadirnya Jiwa Toast ini akan menjadi pelengkap dari Kopo Janji Jiwa, hal ini sesuai dengan slogannya “Kopi di tangan kananmu, roti di tangan kirimu, kopi dan roti adalah sahabat sejati”.

Mengusung Visi dari Jiwa Toast untuk bisa menjadi “mini fast food chain” bisa berkembang dengan adanya sumber daya manusia yang memiliki nilai dalam memberikan produk serta pelayanan terbaik yang bisa menjadi sebuah inspirasi untuk pengembangan usaha dalam skala besar.

Di samping mengusung konsep grab & go, franchise ini juga menghadirkan konsep baru yaitu konsep Quick Service.

Selain itu Jiwa Toast juga sangat cocok dinikmati menjadi selingan antara sarapan dengan makan siang ataupun makan siang dengan makan malam.

Komitmen tinggi untuk senantiasa menjaga cita rasa, maka untuk setiap roti yang dipakai merupakan produksi sendiri atau homemade sehingga bisa terjamin tanpa menggunakan bahan pengawet serta melewati beberapa tahapan quality control.

Roti yang disajikan di Jiwa Toast ini dikenal memiliki banyak varian rasa, mulai dari creamy shroom hingga wakame beef.

Hingga saat ini Franchise Jiwa Toast telah memiliki setidaknya 105 outlet dalam kurun waktu 2019-2020. Outlet-outlet Jiwa Toast tersebut tersebar di seluruh wilayah Indonesia.

Menu yang Ada di Jiwa Toast

Ada beberapa pilihan menu atau varian rasa dari roti jiwa toast, berikut beberapa menu andalannya:

  • Egg and cheese (kombinasi klasik antara omelete serta keju dengan tambahan saus ala Jiwa Toast)
  • Thai Sweet Chili (daging ayam serta colestaw, keju, dan omlette berpadu dengan saus pedas manis khai Thai)
  • Curry Tuna (roti ini berisi irisan tuna dengan tambahan coleslaw, keju, dan omlette dengan saus kare)
  • Ham and cheese (roti dengan daging ham premium, berpadu dengan coleslaw, keju , dan omlette serta saus khas Jiwa toast.
  • Crispy Chicken (roti dengan isi daging ayam yang berpadu coleslaw, keju, omlette, dan mentimun jepang dengan tambahan saus BBQ)
  • Creamy Shroom (isian berupa daging sapi, omlette, coleslaw, keju, serta saus jamur)
  • Spicy Bulgogi (isian daging sapi berpadu coleslaw, keju, dan omlette dengan tambahan saus bulgogi).

Syarat Franchise Jiwa Toast

Untuk syarat bergabung dengan Franchise jiwa toast pada umumnya sama dengan franchise-franchise yang lain.

Yang membedakan ada pada persyaratan lokasi atau tempat usaha yang harus dipenuhi.

Konsep Jiwa Toast adalah sebuah outlet maka setidaknya Anda harus menyiapkan lokasi dengan ukuran 5 x 3 meter persegi, selain itu tempat tersebut juga harus memiliki jalur air bersih dan juga jalur air kotor, ada cookerhood, dan sebaiknya memilih lokasi di tempat-tempat strategis seperti mall, atau dekat dengan SPBU.

Biaya/ Harga Franchise Jiwa Toast

Membicarakan masalah biaya atau harga Jiwa Toast maka ada 2 pilihan paket kemitraan yang bisa Anda pilih. Berikut 2 paket kemitraannya:

  • Jiwa Toast Standard (Rp 85.000.000,-)

Harga ini masih ditambah 5 juta rupiah sebagai refundable deposit yang akan dikembalikan sesudah masa kontrak selesai.

Dari pembayaran yang Anda lakukan maka ada beberapa fasilitas yang bisa Anda dapatkan seperti:

  1. Lisensi untuk memakai brand Jiwa Toast
  2. Peralatan operasional secara utuh kecuali chiller dan freezer
  3. Peralatan kasir
  4. Gambar kerja atau standard design booth
  5. SOP Handbool
  6. Seragam
  7. Alat kebersihan
  • Jiwa Toast Tambahan (untuk yang sudah memiliki outlet Janji Jiwa)

Biaya atau harganya sebesar Rp 81.500.000,- fasilitas yang didapatkan meliputi:

  1. Lisensi untuk memakai brand Jiwa Toast
  2. Peralatan operasional secara utuh kecuali chiller dan freezer
  3. Peralatan kasir
  4. Gambar kerja atau standard design booth
  5. SOP Handbool
  6. Seragam
  7. Alat kebersihan

Cara Daftar Franchise Jiwa Toast

Untuk Anda yang ingin mendaftar sebagai mitra dari franchise Jiwa Toast sampai sejauh ini belum ada sumber yang memuat detail tata cara pendaftarannya sehingga untuk informasi selengkapnya langsung saja menghubungi PT Jiwa Tri Boga di Jalan Kedoya Raya Nomor 2 Jakarta 115220 dengan nomor telepon +62 813 8772 1799 atau +62 813 1179 0511, bisa pula lewat instagram @jiwatoast dan email di [email protected].

Kelebihan

Jika membicarakan kelebihan franchise yang satu ini maka ada beberapa kelebihan yang bisa didapatkan jika Anda bisa bergabung dengan franchise Jiwa Toast ini:

  1. Nama brand yang sudah terkenal
  2. Memiliki keunikan pada produk dan cara penyajiaannya
  3. Desain outlet atau gerai sudah dibantu dari pihak pusat
  4. Pemasarannya juga mendapat dukungan dari tenaga ahli di bidangnya

Kekurangan

Dengan begitu banyaknya kelebihan yang dimiliki maka sampai sejauh ini maka belum tepat menyebutkan adanya kekurangan yang dimiliki franchise makanan ini.

Semua prospek waralaba ini sangat jelas dan menjanjikan.

Demikian tadi pembahasan mengenai franchise Jiwa Toast, sebuah bisnis kuliner kekinian yang patut untuk menjadi referensi bisnis Anda. Semoga tulisan ini bermanfaat.

DONASI SEKARANG Jika bermanfaat, berikan donasi kepada penulis untuk biaya kelola Taukan.com . Terima kasih :)

Tinggalkan komentar