Home » Franchise » Franchise Menantea, Syarat, Cara Daftar, Harga dan Kelebihannya

Franchise Menantea, Syarat, Cara Daftar, Harga dan Kelebihannya

Nama Jerome Polin dan sang kakak Jehian Panangian tentu sudah tidak asing lagi bukan? Keduanya merupakan kakak adik pemilik franchise Menantea yang produk – produknya sangat viral di berbagai sosial media.

Menawarkan produk minuman teh kekinian dan aneka snack, Menantea sangat mencuri perhatian khalayak ramai. Produknya sangat digemari anak – anak muda dengan outletnya yang tersebar di berbagai kota besar yang ada di Indonesia.

Hal yang kemudian menarik juga dibahas tentang Menantea yang semakin ke sini semakin tumbuh besar adalah apakah Menantea menjalankan bisnis dengan konsep kemitraan?

Profil

Menantea merupakan sebuah usaha teh kekinian milik konten kreator kakak beradik Jerome Polin dan Jehian Panangian. Jerome Polin terkenal sebagai konten kreator yang menyajikan berbagai macam konten edukasi.

Sementara sang kakak Jehian Panangian lebih dulu mengedepankan sayap sebagai manager banyak konten kreator di Indonesia dan Jepang.

Keduanya kemudian sepakat ingin menjalankan sebuah bisnis teh yang hadir dengan kemasan dan cita rasa lebih kekinian.

Akhirnya tercetuslah ide bisnis Menantea yang berasal dari kata Menanti.

Jerome dan Jehian menggandeng beberapa profesional di bidangnya demi kesuksesan bisnis ini di antaranya Sylvia Surya yang merupakan founder Kopi Soe, Bisma Adi Putra yang merupakan konsultan bidang F&B Indonesia, dan juga Hendy Setiono yang merupakan founder bisnis waralaba Baba Rafi Enterprise.

Bisnis di bidang fnb ini lahir pada bulan April 2021 dengan produk utama teh namun kini sudah semakin berkembang menjadi banyak menu.

Menantea sudah memiliki lebih dari 173 toko yang tersebar di 63 kota yang ada di Indonesia.

Jerome Polin dan sang kakak pun akhirnya membuka sistem kemitraan untuk bisnis kulinernya tersebut dibawah naungan PT Mantappu Corp. Tertarik untuk bergabung?

Cara Daftar Franchise Menantea

Bagi Anda yang tertarik untuk bergabung menjadi mitra Menantea, cara daftar franchise Menantea sebagai berikut :

  • Isi formulir kemitraan Menantea
  • Approval lokasi melalui foto dan google maps
  • Agreement kemitraan Menantea oleh tim Mantappu Corp
  • Setelah disetujui menyiapkan pembayaran commitment fee sebesar 20% di awal dari total lisensi
  • Membayar down payment 30% dari total lisensi
  • Melakukan renovasi outlet bersama tim Mantappu Corp
  • Setelah renovasi, pelunasan dilakukan
  • Pengiriman mesin dan bahan baku akan dilakukan
  • Training akan dilakukan
  • Informasi manajemen tim, karyawan dan usaha akan diberikan
  • Melakukan grand opening outlet

Untuk lokasi yang tidak membuka opsi franchise saat ini adalah kota Bandung dan Surabaya. Kesempatan untuk kota lain sepertinya sangat terbuka lebar.

Bagi Anda yang ingin mendapatkan informasi lebih lanjut tentang pendaftaran franchise Menantea bisa langsung kunjungi juga Instagram @mantappucorp. Berbagai informasi akan Anda dapatkan disana.

Harga Franchise Menantea dan Tipe Outlet

Franchise Menantea hadir dengan dua tipe bisnis yaitu sistem kemitraan dengan outlet standar dan sistem kemitraan dengan outlet autopilot. Harga kedua sistem bisnis kemitraan tersebut berbeda.

Untuk tipe outlet standar, harganya kemitraannya sebesar 125 juta rupiah dan mitra akan mendapatkan :

  • Kesempatan balik modal selama 6 – 10 bulan
  • Keuntungan penjualan outlet standar sepenuhnya menjadi milik mitra Menantea
  • Jika hendak menambah peralatan sendiri, dikenakan biaya tambahan sebesar 50 juta rupiah
  • Semua biaya yang dibayarkan termasuk biaya sewa tempat usaha, peralatan pembuatan teh dan peralatan memasak makanan

Sementara untuk tipe outlet autopilot dibanderol dengan harga kemitraan sebesar 175 juta rupiah. Dengan membayar sejumlah harga, franchisee atau mitra akan mendapatkan :

  • Kesempatan balik modal 9 sampai 20 bulan
  • Sistem bagi hasil kepada manajemen Menantea karena sistem bisnisnya autopilot. Bagi modalnya sebesar 50% sehingga keuntungan yang didapatkan tidak sepenuhnya menjadi milik mitra seperti pada sistem standar.
  • Semua harga yang dibayarkan sudah termasuk peralatan untuk membuat teh dan makanan.
  • Biaya sewa tempat usaha tidak termasuk dalam paket kemitraan autopilot ini

Menu Menantea

Menu Menantea sangatlah beragam. Ada menu minuman dan juga snack yang bisa dipesan. Untuk menu minuman terdiri atas signature series, fruit tea series, irrational series, comfortea series, dan juga milk tea series.

Untuk menu signature series yang bisa dipesan terdiri dari :

  • Integral
  • MatemaTEAka
  • Mantappu Tea

Menu fruit tea series yang bisa dipesan di antaranya :

  • Fresh Oolong peach jelly tea
  • Prinia orange lychee
  • Refresh fruit green tea
  • kiTEAwi
  • KiTEAwi Yakult

Irrational series menu yang bisa dipesan terdiri dari :

  • Seasalt rose matcha latte
  • Menantea sunset

Ada juga comfortea series yang bisa dipesan :

  • Es Teh Oolong Menantea
  • Es Teh Manis Menantea
  • Lychee Tea
  • Peach Tea
  • Citrus Tea

Milktea series juga memiliki beberapa varian menu kekinian yang bisa dipesan dan menu ini merupakan menu yang paling disukai anak muda. Menu milktea series yang bisa dipesan di antaranya :

  • Oolong Milk Tea
  • Vanilla Milk Tea
  • Rose Milk Tea
  • Caramel Milk Tea
  • Oreo Milk Tea
  • Nutella
  • Oolong Brulee

Anda juga bisa menambah topping pada minuman. Beberapa varian topping yang bisa dipilih di antaranya :

  • Grass jelly
  • Honey boba
  • Menantea Jelly
  • Crystal jelly
  • Lemon jelly
  • Cheese cloud (topping yang sangat viral)
  • Corn

Untuk snack yang bisa dipesan yaitu :

  • Potato and chicken
  • Kentang

Untuk snacknya bisa memilih beberapa varian saus yaitu :

  • Say cheeze
  • Honey mustard
  • Spicy Huha
  • Pidis Jiwi

Keunggulan Bisnis Franchise Menantea

Bisnis Menantea yang sekarang sudah hadir dengan sistem bisnis franchise memiliki banyak keunggulan. Beberapa keunggulan franchise Menantea di antaranya :

  • Menghadirkan banyak varian menu yang bisa dipilih baik untuk menu minuman dan snacknya
  • Segmentasi pasarnya menyeluruh untuk anak – anak, remaja, orang dewasa sampai orang tua
  • Menggunakan strategi marketing digital yang sangat sesuai dengan perkembangan zaman
  • Calon mitra dapat memilih dua sistem bisnis franchise yang dihadirkan yaitu sistem bisnis standar dan autopilot. Semua sistem bisnis tersebut dapat disesuaikan dengan budget dan kebutuhan mitra.

Demikian sedikit informasi tentang franchise Menantea. Anda yang ingin memiliki bisnis franchise minuman dan snack kekinian bisa menjadikan Menantea sebagai pilihan.

DONASI SEKARANG Jika bermanfaat, berikan donasi kepada penulis untuk biaya kelola Taukan.com . Terima kasih :)

Tinggalkan komentar