Home » Franchise » Franchise Seblak Bloom, Syarat, Cara Daftar, Harga dan Kelebihannya

Franchise Seblak Bloom, Syarat, Cara Daftar, Harga dan Kelebihannya

FRANCHISE SEBLAK BLOOM – Franchise makanan menjadi salah satu yang paling diminati saat ini. Pasalnya, jenis usaha yang satu ini tidak ada matinya.

Setiap saat, semua orang membutuhkannya. Jika Anda tertarik untuk memulai bisnis makanan, tentunya bisa mempertimbangkan franchise Seblak Bloom.

Seblak merupakan makanan yang merakyat. Selain itu, mayoritas orang Indonesia menyukainya.

Tentu, akan menjadi peluang usaha yang sangat menjanjikan.

Tentang Seblak Bloom

Seblak Bloom Sundaneese merupakan salah satu penyedia franchise makanan di Indonesia. Konsep bisnis Seblak Bloom adalah social enterpreneur.

Mitra dari Selak Bloom sudah tersebar di berbagai wilayah dan memiliki latar belakang yang berbeda.

Mulai dari Maguwoharjo, Prambatan, Palagan, Kudus, Madiun, Ngawi, Purwokerto, dan masih banyak lagi.

Tak hanya melakukan kegiatan berbisnis saja. Misi lain dari Seblak Bloom adalah pada bidang sosial.

Dimana mitra Seblak Bloom yang tergabung dalam Bloom Community kerap melakukan bhakti sosial, mengumpulkan donasi, dan sebagainya.

Nah, bagi Anda yang memiliki tujuan mulia dan visi misi serupa, silakan bergabung dengan franchise Seblak Bloom Sundanese.

Untuk sistem penjualannya, Anda bisa membuka gerai sendiri. Namun, pembeli bisa mengonsumsinya di tempat atau masak di rumah.

Pastinya, dengan pilihan yang beragam, akan membuat pembeli semakin tertarik.

Menu yang ada di Seblak Bloom Sundanese

Sebagaimana nama gerainya, tentu Seblak Bloom Sundanese memiliki menu utama berupa seblak. Nah, seblak di tempat ini terdiri atas beberapa macam varian, diantaranya :

  • Seblak original dengan telur dan kerupuk
  • Sunda gaul dengan topping telur, kerupuk, dan makaroni
  • Makaroni spesial dengan telur, makaroni, dan siomay mini
  • Keriting gaul dengan telur, mie, kerupuk, dan siomay mini
  • Manatahan dengan telur, cireng, tahu Bandung, dan kerupuk
  • Kriting Sosis dengan mie, telur, sosi, makaromi, dan tahu Bandung
  • Spesial dengan telur, mie, kerupuk, sosis, siomay, irisan telur
  • Ceker dengan kerupuk, telur, ceker, dan sosis
  • Jamur ngojay dengan telur, amur, kerupuk, dan siomay mini
  • Sunda imut dengan telur, jamur, makaroni, tahu bandung, dan siomay

Selain seblak, ada juga berbagai macam menu jajanan khas Bandung lainnya, seperti cireng baong, basreng, dan cunihin.

Harga yang dibanderol mulai dari Rp 10 ribu hingga Rp 14 ribu.

Syarat Franchise Seblak Bloom

Untuk menjalankan franchise Seblak Bloom, Anda harus memenuhi beberapa syarat, meliputi :

  1. Memiliki tempat usaha (bisa juga sewa) yang strategis.
  2. Membeli lisensi dengan nominal tertentu.
  3. Mempersiapkan berbagai macam peralatan yang tidak disediakan oleh pusat.

Untuk pembelian lisensi dan franchise, silakan simak pada ulasan selanjutnya.

Biaya/Harga Franchise Seblak Bloom

Tidak ada informasi yang pasti mengenai biaya dan harga franchise Seblak Bloom. Namun, jika Anda ingin bergabung dengan waralaba yang satu ini, silakan perdalam informasinya melalui nomor berikut ini 081226532817.

Cara Daftar Franchise Seblak Bloom

Untuk melakukan pendaftaran franchise Seblak Blom, sebetulnya, tidak jauh berbeda dengan jenis franchise lainnya. Beberapa tahap yang perlu Anda lakukan diantaranya :

  1. Pertama, hal yang perlu Anda lakukan adalah menghubungi pihak marketing. Nomornya sudah tertera pada poin sebelumnya.
  2. Setelah itu, silakan lakukan transaksi pembelian lisensi dan berbagai macam alat dan bahan.
  3. Jika pembayaran telah dikonfirmasi, maka pengiriman akan dilakukan.
  4. Paket sampai dan Anda pun siap untuk berjualan.

Silakan Anda tanyakan berbagai hal yang belum dipahami kepada contact person yang tersedia. Tanyakan juga surat perjanjian dan hal-hal yang mencakup SOP.

Tak hanya itu saja, penting sekali untuk mempertanyakan apakah bahan baku akan selalu disupplai dari pusat atau tidak.

Dengan begitu, saat usaha sudah berjalanan nantinya, tidak akan ada kendala yang berarti.

Kelebihan

Ada beberapa kelebihan Franchise Seblak Bloom yang membuat Anda layak untuk mempertimbangkannya, diantara kelebihan tersebut adalah :

  1. Anda akan memeroleh kekuatan merek yang memang sudah terkenal. Sehingga, Anda tidak perlu melakukan tahapan-tahapan untuk membuat brand awareness dari produk yang dijual.
  2. Usaha franchise lokal tentunya membutuhkan investasi yang tidak terlalu besar. Beda dengan franchise yang berasal dari luar negeri.
  3. Harga seblak yang sangat terjangkau tentu akan membuatnya laris manis.
  4. Adanya dukungan usaha dari pusat.
  5. Sistem usahanya sederhana.
  6. Anda bisa langsung berjualan tanpa harus memiliki keahlian khusus memasak.
  7. Bisa sambil melakukan aksi sosial membantu sesama bersama Bloom Community.
  8. Cepat balik modal karena seblak adalah makanan yang sangat digemari.

Kekurangan

Kekurangan dari franchise Seblak Bloom salah satunya adalah sedikitnya informasi yang dapat diperoleh.

Sehingga, untuk bergabung menjadi franchisee, Anda harus langsung menanyakannya pada pihak marketing.

Pun, tidak ada website resmi yang dapat menghubungkan calon mitra dengan pusat secara langsung.

Demikian pembahasan mengenai franchise Seblak Bloom sebagai salah satu peluang usaha yang menjanjikan.

Anda bisa menjalankannya di lokasi yang strategis seperti dekat sekolah, samping jalan raya, dekat kampus, dan sebagainya. Selamat berbisnis.

DONASI SEKARANG Jika bermanfaat, berikan donasi kepada penulis untuk biaya kelola Taukan.com . Terima kasih :)

Tinggalkan komentar