Home » Ide Bisnis » Ide Usaha Jajanan Rumahan Modal Kecil yang Laris Manis

Ide Usaha Jajanan Rumahan Modal Kecil yang Laris Manis

USAHA JAJANAN RUMAHAN MODAL KECIL – Sebetulnya, untuk mendapatkan keuntungan yang besar dalam suatu usaha tidak harus dimulai dengan modal yang spektakuler.

Hanya dengan modal minimalis saja, asal Anda bisa menentukan target pasar dan strategi yang tepat, maka bisa menambah pundi-pundi rupiah.

Nah, salah satu jenis usaha yang bermodal kecil adalah berjualan jajanan. Kalau Anda senang berburu jajanan unik, tidak ada salahnya untuk memanfaatkan jadi suatu peluang usaha.

Usaha jajanan rumahan modal kecil membutuhkan kreativitas dalam memunculkan ide jenis makanan yang baru.

Jika tidak, Anda juga bisa menerapkan prinsip amati, tiru, dan modifikasi. Semisal, jika ayam geprek sudah biasa, maka Anda bisa menambahkan lelehan keju mozzarella supaya lebih menarik.

Ide dan Resep Jajanan Mainstream

Saat memulai usaha jajanan rumahan modal kecil, tentu hal yang dipikirkan pertama kali adalah mau jualan apa? Artinya, Anda membutuhkan ide-ide segar yang sekiranya mempunyai potensi besar untuk laris terjual.

Untuk membantu Anda, berikut adalah beberapa ide usaha jajanan rumahan modal kecil yang bisa ditiru!

1. Bakpao Buah

Bakpao mungkin salah satu jajanan yang biasa saja. Namun, dengan bentuk yang menarik, akan menjadi jajanan yang luar biasa.

Bahan yang dibutuhkan diantaranya :

  • 500 gram tepung terigu
  • 250 ml air hangat
  • 2 sendok makan mentega putih
  • 4 sendok makan gula halus
  • 1 sendok teh baking powder
  • Selain (cokelat, nanas, atau stroberi)

Cara Pembuatan :

  • Pertama, campurkan gula dan fermipan pada ½ gelas air hangat. Lalu diamkan 15 menit hingga berbusa.
  • Campur mentega, terigu, serta baking powder. Lalu, masukkan air hangat tersebut perlahan-lahan. Lalu, aduk terus adonan sampai kalis. Diamkan selama 45 menit.
  • Jika sudah, tinju serta bagi adonan untuk diberi warna yang berbeda-beda.
  • Bagi adonan dalam 40 gram dan bentuk sebelum diberi isian.
  • Diamkan 10 menit sampai mengembang dan kukus 10 menit.

2. Es Krim Goreng

Ide usaha jajanan modal kecil yang selanjutnya adalah es krim goreng. Mungkin, kalau es krim lollipop atau cone sudah biasa. Tapi kalau es krim goreng? Tentu anak-anak dan orang dewasa akan penasaran.

Bahan untuk membuat jajanan anak yang satu ini adalah :

  • 5 lb roti tawar
  • 1 sachet susu kental manis (carikan dengan 50 ml air)
  • Es krim (bisa membuat sendiri atau membeli di toko)
  • 100 gr tepung panir
  • 1 putih telur

Proses pembuatannya :

  • Oleskan permukaan roti tawar dengan susu kental manis yang sudah dicairkan.
  • Ambil 1 lembar dan isi dengan es krim, pastikan bentuk es krim bulat menggunakan scoop.
  • Bentuk roti seperti bulatan memakai tangan sembari dipadatkan.
  • Celup dalam putih telur lalu gulingkan dalam tepung panir sampai rata. Tekan supaya rapat dan menutup seluruh permukaan sampai padat.
  • Simpan pada wadah yang tertutup rapat dan masukkan freezer sampai membeku.
  • Goreng roti hingga bagian luarnya tampak keemasan.

BACA JUGA : Peluang Dan Hambatan Dalam Menjalankan Usaha Roti Bakar

Berjualan Frozen Food

Frozen food juga jadi ide usaha jajanan rumahan modal kecil yang bisa Anda ikuti. Beberapa jenis frozen food yang paling laris adalah sosis, nugget, dimsum, kentang goreng, dan bakso.

Frozen food bisa dijadikan sebagai cemilan atau lauk. Sehingga, sangat diminati oleh masyarakat. Harganya juga terjangkau sehingga kerap dipilih sebagai makanan yang praktis dan simple.

Untuk membuka usaha frozen food, tidak terlalu banyak perintilan modal yang harus dipersiapkan. Kebutuhan utama dalam usaha ini adalah lemari es atau freezer untuk menaruh stok barang.

Jangan lupa melakukan promosi dengan spanduk dan pamflet. Untuk mendapatkan jangkauan pasar yang lebih luas, silakan promosi melalui media sosial. Sehingga, usaha jajanan rumahan modal kecil Anda bisa berjalan dengan baik.

Ide dan Resep Jajanan Korea

Masyarakat Indonesia banyak yang gandrung pada K-Drama. Nah, dalam drama Korea, tentunya Anda sering menyaksikan berbagai macam food street yang lezat.

Ternyata, ini juga memengaruhi selera jajanan masyarakat Indonesia, lho!

Maka dari itu, salah satu ide usaha jajanan rumahan modal kecil yang bisa Anda ikuti adalah jajanan Korea.

1. Odengguk

Jajanan ini adalah sejenis bakso daging ikan yang ditusuk serta direbus menggunakan bumbu-bumbu khusus. Resepnya mudah sekali, tinggal ikuti instruksinya di bawah ini!

Bahan yang diperlukan :

  • 250 gram otak-otak atau nugget ikan
  • 1 sendok makan sirup gula
  • 1 sendok makan minyak goeng
  • 3 sendok makan saus pedas gochujang
  • 1 wortel (diiris korek)
  • 1 sendok teh garam
  • 1 cabe hijau, iris tipis
  • 2 sendok makan wijen (sangrai)
  • 1 bawang bombay

Cara Membuat :

  • Panaskan minyak, lalu tumis fish cake sampa kecokelatan.
  • Tambahkan wortel dan bawang bombay serta bawang putih dan cabai hijau. Tumis sampai aromanya harum.
  • Masukkan saus pedas dan tambahkan garam serta gula, aduk dan beri sedikit minyak.
  • Angkat dan taburi wijen sangrai.

2. Tteobboki

Jajanan tradisional Korea ini disajikan dengan pasta cabe pedas. Biasanya, menjadi pendamping makan mie atau bakso.

Untuk selera orang Indonesia yang suka pedas, tentunya bisa jadi usaha jajanan rumahan modal kecil yang menjanjikan.

Bahan-bahan :

  • Kue beras
  • Saus berupa cabe merah keriting, bawang putih, cabe rawit, kecap asin, air cuka, tepung ketan, saus cabe botolan, dan cabe bubuk.

Proses pembuatan :

  • Potong kue beras sesuai dengan selera. Kemudian olesi dengan minyak supaya tidak lengkt. Lalu rebus hingga matang, tiriskan.
  • Siapkan blender, lalu masukkan bahan-bahan saus tersebut kemudian dihaluskan.
  • Panaskan wajan lalu tumis saus sampai haru, dan masukkan kue beras. Aduk hingga kuah mengental.
  • Sangrai wijen sampai berubah warna dan sajikan dengan Tteokboki yang lezat.

BACA JUGA : Peluang Usaha Makanan Yang Bisa Dititipkan Di Warung

Ide Usaha Jajanan Rumahan Modal Kecil Kue Tradisional

Jajanan tradisional juga menjadi salah satu ide bisnis kuliner yang laris manis. Biasanya, jajanan dijual saat pagi atau sore hari.

Bentuknya adalah kue-kue basah yang kebanyakan mempunyai cita rasa yang manis.

1. Klepon

Salah satu makanan tradisional yang sangat populer adalah klepon. Rasanya manis dengan warna hijau segar. Sekali makan, rasanya tidak cukup kalau hanya 2 atau 3 biji saja.

Bahan-bahan :

  • 500 gram tepung ketan
  • ½ kelapa parut
  • Garam
  • ¼ gula jawa (sisir)
  • Pewarna makanan
  • Santan

Proses Pembuatan :

  • Masukkan santan dan tepung pada wadah dan uleni sampai kalis. Masukkan juga pewarna makanan hijau.
  • Ambil lah sedikit adonan lalu bentuk menjadi bulat-bulat kecil, isi dengan gula merah.
  • Kukus parutan kelapa dan tambahkan garam supaya gurih.
  • Rebus air sampai mendidih dan masukkan klepon. Tunggu sampai mengapung, tiriskan.
  • Masukkan adonan klepon pada kelapa dan gulingkan. Kemas klepon menggunakan mika.

2. Surabi

Meskipun sudah dikenal sejak lama, tapi peminat surabi semakin banyak. Apalagi, saat ini topping surabi semakin beragam dan diberi sentuhan makanan modern.

Nah, menjual surabi bisa jadi peluang usaha jajanan rumahan modal kecil yang sangat menjanjikan.

Bahan :

  • 250 gram tepung terigu
  • 1 butir telur
  • Santan
  • Ragi instan
  • Baking powder
  • Secukupnya garam
  • Topping sesuai selera

Proses Pembuatan :

  • Campurkan semua bahan kecuali topping dan diamkan 30 menit.
  • Jika adonan sudah mengembang, maka aduk sambil memanaskan teflon.
  • Tuang adonan memakai sendok sayur lalu tunggu sampai gelembung kecil keluar.
  • Cek bagian bawahnya jika sudah kecokelatan, silakan angkat dan tambahkan sirup dan topping sesuai selera.

Itulah beberapa ide usaha jajanan rumahan modal kecil yang bisa Anda ikuti.

Setelah membuat jajanan tersebut, silakan jual di depan rumah atau dititipkan di warung sekitar Anda.

Selamat memulai usaha, semoga sukses!

DONASI SEKARANG Jika bermanfaat, berikan donasi kepada penulis untuk biaya kelola Taukan.com . Terima kasih :)

Tinggalkan komentar